Icona Manfaat Kangkung

1.0 by Laris Manis Manjur Apps


Jan 13, 2018

Informazioni su Manfaat Kangkung

Kale benefits for the Body

Manfaat kangkung – Kangkung sangat familiar di tengah masyarakat Indonesia, dan sayuran ini seringkali dikonsumsi sebagai menu sehari-hari.

Banyak yang menyukai kangkung, apalagi jika diolah dengan cara ditumis pedas, pasti akan langsung menggugah selera.

Namun ternyata, dibalik kenikmatannya kangkung memiliki segudang manfaat terutama bagi kesehatan. Manfaat kangkung ini bisa kita peroleh dengan mudah karena kangkung mudah didapat.

Kangkung dari keluarga Convolvulaceae ini umumnya terdiri dari dua jenis, yaitu kangkung air (Ipomoea aquatica) dan kangkung darat (Ipomoea reptans).

Sesuai namanya kangkung darat di tanam di tanah, misalnya di dalam pot. Sedangkan kangkung air ditanam di sawah atau rawa.

Meski keduanya memiliki media tanam yang berbeda, kandungan gizinya tetap sama.

Kangkung sangat mudah ditanam, dan masa panen yang cukup singkat. Dalam kurun satu bulan kita sudah bisa memanennya dan mengolahnya menjadi menu sayuran yang enak.

Panjang tanaman ini berkisar 30-50 cm, ukuran tersebut sangat pas untuk memulai pemanenan. Sayuran yang berasal dari India ini kini menyebar ke berbagai kawasan Asia hingga Eropa.

Karena itu kangkung mudah ditemukan dan harganya relatif murah.

Masih banyak orang yang menganggap sepele sayur kangkung, padahal kandungan gizinya cukup banyak.

Bahkan sangat bagus untuk dikonsumsi oleh ibu hamil. Kandungan nutrisi dalam kangkung juga bermanfaat untuk mengobati berbagai gangguan kesehatan.

Berikut ini beberapa kandungan gizi pada tanaman kangkung per 100 gram (3,5 oz).

Kangkung mengandung karbohidrat sebesar 3,14 gram, energi sebesar 79 kJ atau 19 kcal, serat makanan 2,1 gram, lemak 0,2 gram dan protein 2,6 gram.

Semua kandungan tersebut merupakan zat yang sangat dibutuhkan oleh tubuh untuk menjalankan berbagai aktivitas.

Karena itu sangat baik bila memasukkan kangkung sebagai menu makanan utama.

Selain itu, kangkung mengandung banyak vitamin seperti beta karoten atau Vitamin A equiv. (39%) 315 ug, Tiamin (B1) (3%) 0,03 mg, Riboflavin (B2) (8%) 0,1 mg, Niacin (B3) (6%) 0,9 mg, Asam pantotenat (B5) (3%) 0,141 mg, Vitamin B6 (7%) 0,096 mg, Folat (B9) (14%) 57 ug, dan Vitamin C (66%) 55 mg. Dengan segala nutrisi tersebut tak heran bila kangkung sangat baik untuk perkembangan janin.

Ada pula kandungan mineral pada kangkung yang juga sangat dibutuhkan oleh tubuh meski dalam jumlah kecil seperti Kalsium (8%) 77 mg, Besi (13%) 1,67 mg, Magnesium (20%) 71 mg, Mangan (8%) 0,16 mg, Fosfor (6%) 39 mg, Kalium (7%) 312 mg, Sodium (8%) 113 mg, dan Zinc (2%) 0,18 mg.

Kangkung juga mengandung hentriakontan dan sitosterol. Mineral-mineral ini dapat membantu aktivitas sel dan organ tubuh berfungsi dengan baik.

Setelah mengetahui apa saja kandungan nutrisi dari sayur kangkung, sekarang kita akan membahas apa saja manfaat dari kangkung yang bisa kita peroleh.

Berbagai manfaat berikut ini bisa didapat dari berbagai cara pengolahan.

1. Sebagai Sumber Zat Besi

Tubuh membutuhkan zat besi untuk membantu pembentukan sel darah merah. Tanpa zat besi darah tidak akan terbentuk dengan sempurna, akibatnya tubuh bisa merasa pusing dan lemas.

Mengkonsumsi kangkung yang kaya zat besi dapat mengurangi resiko terkena anemia atau kekurangan darah.

Selengkapnya bisa anda download ...

- Aplikasi Ringan

- File Kecil

- Aplikasi Menarik Lainnya

- Aplikasi Offline

Semoga Bermanfaat ...

Novità nell'ultima versione 1.0

Last updated on Jan 13, 2018

Minor bug fixes and improvements. Install or update to the newest version to check it out!

Traduzione in caricamento...

Informazioni APP aggiuntive

Ultima versione

Richiedi aggiornamento Manfaat Kangkung 1.0

È necessario Android

4.0.3 and up

Mostra Altro

Manfaat Kangkung Screenshot

Commento Loading...
Ricerca...
Iscriviti ad APKPure
Sii il primo ad accedere alla versione anticipata, alle notizie e alle guide dei migliori giochi e app Android.
No grazie
Iscrizione
Abbonato con successo!
Ora sei iscritto ad APKPure.
Iscriviti ad APKPure
Sii il primo ad accedere alla versione anticipata, alle notizie e alle guide dei migliori giochi e app Android.
No grazie
Iscrizione
Successo!
Ora sei iscritto alla nostra newsletter.